Untuk dapat mengakses database MySQL dibutuhkan suatu authentication melalui username dan password. Username dan Password bisa diperoleh dari administrator.
Dalam PHP telah tersedia fungsi untuk melakukan koneksi ke MySQL.
Sintaks :
mysql_connect("nama_host","nama_user","password");
Fungsi tersebut akan mereturn nilai TRUE jika koneksi MySQL sukses dan akan mengembalikan nilai FALSE jika koneksi gagal.
Sintaks untuk memilih database :
msql_select_db("nama_database");
Seperti halnya fungsi koneksi sebelumnya, Fungsi select_db akan mereturn nilai TRUE jika database ditemukan dan akan mengembalikan nilai FALSE jika database yang diinginkan tidak ditemukan.
Fungsi lain yang diperlukan untuk mengakses database adalah mysql_query. Fungsi tersebut untuk menjalankan query yang kemudian akan diolah sehingga menghasilkan data yang berkaitan dengan query tersebut.
Sintaks :
mysql_query("peryataan_query");
Untuk pernyataan query SELECT,SHOW,DESCRIBE atau EXPLAIN fungsi tersebut akan menghasilkan resource data jika query berhasil dijalankan.
Untuk pernyataan UPDATE,DELETE,DROP dll, fungsi tersebut akan menghasilkan nilai TRUE jika sukses dijalankan.
Apabila hasil query resource data maka hasil tersebut akan diambil yang kemudian akan ditampilkan sebagai output. Untuk mengambil resource data maka digunaka sintaks sebagai berikut :
Sintaks :
$array_hasil = mysql_fetch_row($hasil);
atau
$array_hasil = mysql_fetch_array($hasil);
Contoh Script :
<?php
$host = "localhost";
$user = "root";
$pass = "root";
$db = "kantor";
$koneksi=mysql_connect($host,$user,$pass);
if (! $koneksi)
die("gagal".mysql_error());
$dbkon=mysql_select_db($db,$koneksi);
if (! $dbkon)
die("gagal bukan database $db karena".mysql_error());
$hasil = mysql_query("select * from pegawai");
if(! hasil)
die("gagal query data jabatan karena : ".mysql_error());
echo "<table border=1>
<tr>
<th>NIP</th>
<th>NAMA</th>
<th>ALAMAT</th>
<th>SEX</th>
<th>GAJI</th>
</tr> ";
while ($row = mysql_fetch_array($hasil))
{
echo "<tr>";
echo "<td>" .$row[nip]."</td>";
echo "<td>" .$row[nama]."</td>";
echo "<td>" .$row[alamat]."</td>";
echo "<td>" .$row[sex]."</td>";
echo "<td>" .number_format($row[gaji])."</td>";
}
echo "</table></center>";
?>
0 komentar:
Posting Komentar